Kamis, 17 Februari 2011

Indonesian Youth Conference (IYC) adalah konferensi remaja nasional pertama di Indonesia. Konferensi ini akan diselenggarakan selama dua hari di Jakarta untuk umum, terdiri dari berbagai sesi panel dan workshop yang melibatkan para ahli di berbagai bidang, termasuk lingkungan, pendidikan, kesehatan, kemiskinan, nasionalisme, kewirausahaan sosial, teknologi informasi, industri kreatif serta jurnalistik dan media.
Selain itu, IYC juga akan mengundang 33 siswa-siswi SMA dari seluruh Indonesia untuk menjadi wakil dari masing-masing provinsi. Mereka akan menghadiri workshop tambahan sebelum konferensi untuk memperkaya keterampilan dan memperluas jaringan mereka. Mereka akan membagi visi dan ide mereka dengan remaja dari seluruh Indonesia.
Share
Temans, mari ikuti Infolomba di Twitter atau Infolomba di Plurk. Tetap semangat!



Mengapa?
Berdasarkan sensus pada tahun 2005, ada 40,2 juta penduduk Indonesia yang berusia 15 sampai 24 tahun, setara dengan dua kali populasi Australia atau sepuluh kali jumlah penduduk Singapura. Mengacuhkan suara empatpuluh juta orang tentu saja tidak adil. Suara anak muda harus didengar. Sebab, ada banyak remaja dengan pemikiran brilian, tersebar di penjuru nusantara, yang dapat mengedepankan perspektif segar dan solusi yang bisa saja berguna dalam menghadapi masalah-masalah nasional di abad 21.
Konferensi Remaja Indonesia bertujuan untuk menyediakan sebuah wadah bagi pemuda-pemudi Indonesia yang hebat ini, untuk berbagi aspirasi dan ide. Konferensi Remaja Indonesia memberikan kesempatan bagi suara mereka untuk didengar.
Kapan dan Di mana?
Konferensi Remaja Indonesia yang pertama akan diselenggarakan pada awal Juli 2010 di Jakarta.

Pendaftaran Forum IYC

Apakah kamu adalah remaja yang peduli dengan lingkungan sekitarmu? Apakah kamu ingin membuat perubahan menuju Indonesia yang lebih baik? Apakah kamu aktif di berbagai kegiatan dan/atau komunitas? Apakah kamu ingin belajar dari siswa-siswi SMA lain dari seluruh Indonesia yang juga aktif di komunitasnya masing-masing?
Jika kamu menjawab ya terhadap semua pertanyaan di atas, berarti kamu memenuhi kriteria untuk mewakili provinsi kamu di Konferensi Remaja Indonesia!

Kriteria

Untuk mendaftar, kamu harus memenuhi kriteria sebagai berikut:
  • Berusia 15 – 21 tahun pada Bulan Juli 2010
  • Bisa berbahasa Indonesia dengan fasih
  • Bisa menghadiri IYC di Jakarta pada tanggal 7 – 11 Juli 2010
  • Berdomisili di provinsi yang diwakilkannya
  • Memiliki pengetahuan yang cukup mengenai provinsi yang diwakilkannya
  • Peduli terhadap lingkungan sekitar dan aktif melakukan perubahan melalui berbagai kegiatan dan komunitas/organisasi
  • Berkomitmen untuk melakukan gerakan atau proyek di provinsi masing-masing
  • Berkomitmen untuk membuat perubahan menuju Indonesia yang lebih baik
Jika kamu terpilih, kamu akan menghadiri Konferensi Remaja Indonesia sebagai perwakilan provinsi, dengan biaya akomodasi dan transportasi ditanggung sepenuhnya oleh penyelenggara. Kamu akan bertemu dengan 32 perwakilan provinsi lainnya untuk mendiskusikan berbagai masalah yang dihadapi oleh Indonesia dan mencari solusi bersama-sama. Setelah itu, kamu akan diminta untuk mengimplementasikan pengetahuan, pengalaman, dan hasil diskusi kamu bersama rekan-rekan yang lain ke dalam bentuk sebuah kegiatan, dan mempresentasikan rencana kamu tersebut di hari terakhir penyelenggaraan kegiatan ini. Selain menghadiri forum diskusi, kamu juga dapat menghadiri festival Konferensi Remaja Indonesia, yang dibuka untuk umum, tanpa biaya.

0 komentar:

Posting Komentar

prev next